Rabu, 30 Maret 2011

Program Deret Piramida Bintang C++

Bahasa pemprograman ini diciptakan oleh Bjarne Stroustrup di laboratorium Bell di tahun 1980.Bahasa pemrograman C++ bisa disebut sebagai bahasa pemrograman tingkat menengah (middle level programming language) yang berarti juga termasuk dalam bahasa tingkat tinggi (high level programming language). C++ merupakan salah satu bahasa yang paling populer untuk pengembang software berbasis OOP.

Struktur Pemprograman C++ :

1. # include sebagai proses compiler dari c++ menjalankan program yang dinamakan preprosesor yang memiliki kemampuan menambahkan dan menghapus kode dari file sumber. Include berarti menyertakan kode dari file header yang ada didalam kurung, file header adalah file yang berisi deklarasi untuk berbagai fungsi yang dibutuhkan oleh program.

2. main() Untuk mendeklarasi fungsi utama, bahwa suatu program c++ dapat berisi banyak fungsi, tetapi harus selalu memiliki sebuah fungsi utama ( main function). Fungsi adalah modul yang berisi kode-kode untuk menyelesaikan masalah-masalah tertentu.

3. { Menandakan awal program.

4. Instruksi Berisi perintah-perintah yang akan dilakukan program.

5. } Menandakan akhir program.


Silakan Klik Tampilan Input




Silakan Klik Tampilan Output


Selasa, 01 Maret 2011

Menemukan Situs Purbakala lewat Google Earth


ARKEOLOG University of Western yang bernama David Kennedy di Australia mengidentifikasi sedikitnya ada 2.000 situs purbakala yang merupakan tempat potensial dan sangat penting di Arab Saudi, yang uniknya situs purbakala itu ditemukannya tanpa langsung mengunjungi Negara tersebut, tapi hanya lewat Google Earth. Peneliti itu mengaku awalnya dia memanfaatkan pemetaan satelit Google Earth untuk menentukan 1.977 situs Arkeologi potensial, termasuk di antaranya 1.082 batu berbentuk tetesan air mata. “Dia mengatakan belum pernah pergi ke Arab Saudi. Itu adalah Negara yang sulit ditembus,” ujar Kennedy seperti ditulis Telegraph.co.uk.

Kennedy menyebutkan, ia telah mem-verifikasi gambar-gambar yang ditemukannya dengan meminta temannya yang bekerja di Negara kerajaan itu untuk mengambil gambar lokasi yang dimaksud. Sayangnya hanya beberapa Arkeolog yang bisa mendapatkan akses masuk ke Arab Saudi. Di kalangan Arkeolog, Negara Arab Saudi tersebut kurang bersahabat dengan disiplin ilmu tersebut.

Pada 1994, Dewan Ulama Arab Saudi bahkan dilaporkan mengeluarkan Dekrit yang menyatakan pelestarian situs bersejarah dikhawatirkan bisa mengarahkan pada Politeisme dan peyembah berhala, dan kedua praktik itu bisa mendapatkan hukuman mati berdasarkan hukum berlaku di Negara tersebut.

Namun dalam beberapa tahun terakhir, Arab Saudi melunak. Mereka memperbolehkan Arkeolog menggali beberapa situs, termasuk diantaranya reruntuhan bersejarah bernama But Maidan Saleh. Walaupun begitu, untuk mengakses ke situs-situs lain yang terkait dengan dunia Arkeologi tidak dimungkiri memang masih sangat dibatasi.


KEBUDAYAAN HINDU DAN BUDHA


Pada ke-3 dan ke-4 agama Hindu masuk ke Indonesia, khususnya ke Pulau Jawa. Perpaduan antara kebudayaan setempat dengan kebudayaan Hindu yang berasal dari India itu berlangsung ketentraman. Sekitar abad ke-5, ajaran Budha masuk ke Indonesia, khususnya ke Pulau Jawa. Agama/ajaran Budha dapat dikatakan terpandangan lebih maju dari pada Hindu, sebab Budha tidak membedakan adanya kasta-kasta dalam masyarakat dan lingkungannya.

Walaupun berbeda ajarannya kedua Agama itu menyebarluaskan dakwah khususnya di Pulau Jawa yang tumbuh dan berkembang secara damai dan sejahtera. Baik penganut Hindu maupun Budha melahirkan karya-karya budaya yang bernilai tinggi dalam seni bangunan/arsitektur, seni pahat, seni ukir maupun seni sastra, seperti tercermin dalam bangunan/arsitektur, relief-relief yang diabadikan dalam candi-candi di Jawa Tengah ataupun di Jawa Timur.

Candi-­candi yang dimaksud diantaranya Candi Borobudur, Candi Mendut, Candi Prambanan, Candi Kalasan (Jawa Tengah). Candi Badut, Candi Kidal, Candi Jago, Candi Singosari dan lain-lain khususnya di pulau JAWA. Candi Borobudur adalah candi Budha terbesar dan termegah di Asia Tenggara, bahkan tercatat sebagai salah satu bangunan kuno, yang termasuk dalam 10 besar keajaiban dunia.



Zellweger Penghargaan Aktris Internasional Terbaik



Aktris dan Produser asal Amerika Serikat yang bernama Renee Kathleen Zellweger, berhasil menyabet penghargaan sebagai Aktris Internasional terbaik dalam ajang Golden Camera Award di Berlin, Jerman. Penghargaan paling begengsi untuk insane film dan musik di Jerman itu diberikan kepada Renee karena actingnya dinilai alami dan autentik. Berkat kelihaian Renee dalam berakting, banyak adegan di depan kamera yang melekat di dalam benak penonton selama beberapa tahun terakhir.

Penerimaan Academy Award dua kali berturut-turut untuk film Bridget Jones’s Diary itu mendapatkan sejumlah penghargaan terdahulu, seperti Meryl Streep, Cate Blanchett dan Jodie Foster. Tidak hanya itu, penampilan Renee malam itu mengundang decak kagum hadirin. Bintang film The Cold Mountain berusia 41 tahun itu tampil menarik.

Sang pacar, Bradley Cooper, absen dalam acara tersebut lantaran masih berada dalam suasana duka pascakematian ayahnya, Charles, dua pecan lalu. Sebelumnya, Renee urang hadir dalam acara penganugerahan Golden Globes Award untuk memberikan dukungan moral kepada Bradley dan keluarganya. Pasangan itu bertemu saat syuting film Case 39 dan menjalin hubungan secara diam-diam sejak musim panas 2009.

Renee pertama kali menyita perhatian public setelah beradu peran dengan Tom Cruise dalam film Jerry Maguire, 1996. Pada 2003, ia menerima penghargaan Academy Award untuk kategori aktris pendukung terbaik dalam fil The Cold Mountain. Pencapaian teranyar Renee yakni mengantongi tiga penghargaan sekaligus dalam Golden Globe Award dan 3 penghargaan dalam ajang Screen Actors Guild Award. Ia masuk daftar aktris Hollywood dengan bayaran termahal sejak 2007 hingga sekarang.


Korsel Latihan Perang dengan 3 Negara

Korea Selatan memulai manuver latihan maritimnya bersama AS, Australia dan Jepang sebagai usaha memblokade perdagangan senjata penghancur massl atau disebut senjata Nuklir secara Ilegal ke negara-negara seperti Korea Utara dan Iran. Aktivitas Korsel ini mungkin saja dapat memicu amarah Korut. Manuver maritim Korsel hanya dilakukan satu hari, menandai partisipasi Korsel dalam inisiatif Keamanan Proliferasi.

Korut sebelumnya pernah memperingatkan bahwa mereka akan menganggap partisipasi Seoul dalam program tersebut sebagai deklarasi perang. Korut kerap kali mengeluarkan pernyataan setiap Korsel akan melakukan latihan militer bersama AS. Menurut Departemen Pertahanan Korsel, manuver kali ini melibatkan 10 kapal perang dan sejumlah helikopter di perairan Internasional diantara Korsel dan Jepang. Kapal-kapal tersebut datang sehari setelah Seoul menjadi tuan rumah.

Hubungan Korsel-Korut belum lagi membaik setelah Korsel menuduh Korut menenggelamkan kapal perangnya di perairan Korea Maret lalu. Peristiwa itu kembali menghambat pembicaraan penghentian aktivitas nuklir tahun lalu. Sampai saat ini Korut-Korsel masih berselisih dalam masalah tenggelamnya kapal perang Korsel dan senjata Nuklir tersebut.

bookmark

Share |

Entry Popular